Friday, March 4, 2011

proved that I needed a true friends more than a boyfriend

 hari ini cukup melelahkan untuku, dan pasti melelahkan juga untuk 2 perempuan cantik yang hari ini bersamaku. namanya pradisa wulan dan mella amelia. ahhh bagaimana bisa aku sedih-sedihan atau bergalau ria. lihat saja seharian ini mulutku rasanya sudah lelah karena harus tertawa. hahahaha.
ya, memang ternyata aku lebih membutuhkan  a true friends daripada lakilaki. mungkin memang lakilaki dapat memberikan senyum tersendiri namun a true friends tidak pernah membuatku menangis. itu yang tidak bisa dilakukan oleh seorang pria. mreka, ya, kau adam hanya bisa menyakiti.

perjalanan awal dimulai ketika mela datang dari perjalanan jauhnya (duren sawit menuju benhil) haha. kemudian sasaran utama kami adalah inan (salon wanita yang ada di benhil). usai kita mempercantik diri, karena niat kita berdua (ya, kita berdua karena adis sudah memiliki pasangan. vegabagas namanya, loh kenapa jadi ngebahas vega?hhhmm) oke lanjut. kita berdua memang sudah sepakat untuk memancing, ya u know me so well lah. hahahahha dasar cewe genit. wkwkwkwk.
oke oke, tadinya setelah nyalon, adis dan mela hendak mentatto diri (buat tatto maksudnya) namun karena tempat tatto nya mengerikan, alhasil tatto dicancel.
GI (Grand Indonesia) menjadi tempat kedua kita. karena memang aku berniat nakan eskrim di magnum cafe. namun sayang sekali magnum cafe penuh sesak, ahh, males juga kan harus nunggu. oke, akhirnya si penggila sushi adis menyarankan kita untuk nge-Groof aja (makan sushi di sushi groof),
belum puas dengan sushi, aku dan adis mau melanjutkan untuk mencicipi mochilla (moci, eskrim wine yang dicampur jadi satu) kita membelinya take away karena waktu sudah menunjukan pukul 4 yang berarti mella harus sudah pulang kerumahnya kerena ia akan pergi menuju bandung bersama keluarganya. oke, makan sambil jalan juga oke ko.

seperti biasa adis yang hoby nya belanja kurang afdol jika belum membeli sesuatu, alhasil parfum, sunglasses, dan bando minni mouse polkadot dibeli. sip sudah kelar namun, ternyata setelah ini adis berniat mencuci cetak film dari kamera lomo-diana nya. dan cuci cetaknya itu hanya ada di sabang, karena mela itu baik hati maka ia mengantarkan kami berdua menuju tempat pencucian film. di mobil kita bertiga memanjakan diri dengan berfoto-foto ria. ahhh abg banget ya kelakuan kita. lipstik merah, bando minni mouse polkadot, bando kelinci ala2 orang korea, dan kacamata love ungu menjadi properti dalam pemotretan amatir kali ini. ahahahah.

sudah. semua sudah selesai. dan kita pulang ketempat akhir yaitu benhil. mella mengantarkan kami berdua (aku dan adis) ke tempat kos aku di daerah karet yang tidak jauh dari rumah adis. karena aku harus mngambil perklengkapan kewanitaanku. aku akan bermalam di kediaman adis.
setelah dari kosan aku, perjalanan menuju rumah adis. jalan kaki. ke alfamart dulu, beli sesuatu. beli minum karena kami kehausan. mixmax. aduhh adis haus aja minumnya mixmax, ya kali. air putih dis air putih. wkwkwkkw
sampai di kediaman adis, disambut gembira oleh mamahnya adis, tante dewi yang cantik jelita dan baik hati.
selesei, dan terimakasih buat pradisa wulan dan mella amelia.

with love,

Shelly Marchelia